-Kau bukanlah buih-buih sabun tanpa pegangan yang setiap saat bisa pecah.
-Keberanian adalah keutamaan hati dan akal adalah hikmah kebijakannya.
-Janganlah merugi dengan menciptakan hari ini lebih buruk dari hari kemarin.
-Janganlah tertipu dengan kehidupan yang lebih buruk.
-Usaha yang besar sering kali tercipta dari kesempatan yang kecil.
-Dari besar menjadi kecil bukanlah sebuah pengharapan.
-Melangkah dari tempat yang rendah ketempat yang tinggi adalah suatu kehormatan.
-Beranjak ketempat yang diidamkan orang lain adalah kemuliaan.
-Agama bukanlah pegangan yang mengecewakan' jadi janganlah kau mengecewakanNYA.
-Lurus lidahnya adalah suatu tanda bahwa hatinya lurus, Insya Allah Demikian adanya.
-Luruskanlah keimananmu dengan meluruskan hatimu.
-Berpikir panjanglah sebelum kesusahan menghampiri.
-Meratapi kegagalan jauh dari sifar orang bijak.
-Berbesar hati merupakan secuil dari rasa kebijakan orang bijak.
-Berlalulah masa lalu dan petiklah cahaya masa depan.
-Jangan mengajari hatimu untuk melepuh ketika menghadapi sesuatu yang panas, sabar.
-Buktikan ilmu anda dengan ucapan dan karya.
-Perbuatan mengilhami akal pikiran.
-Berdiam diri untuk menghindari kemurkahan.
-Bila itu yang dirasakan orang lain' bisa jadi itu pulahlah yang kau rasakan bila
kau berada diposisinya.
-Tenangkan hatimu dengan jalan berdoa.
-Raihlah kesuksesan dikala mudahmu.
-Awali pagimu dengan sesuatu yang lebih bijak.
-Sesuatu hak yang istimewah bila mampu mencintai dan dicintai dengan tulus.
-Menciptakan kebahagiaan dengan memperbanyak sahabat serta teman merupakan salah
satu jalan terbukanya rezki kita.
-Buatlah hidup menjadi lebih bermakna dengan jalan berkarya.
-Hidup semakin berarti dengan jalan memberi.
-Keberhasilan tidak luput dari kerja keras dan keuletan serta disiplin yang tinggi.
-Waktu bukanlah seutuhnya untuk bekerja namun beramal itu yang utama.
-Usahakan ucapan anda selalu selaras dengan tindakan.
-Bertindak sebelum berbicara merupakan sesuatu ciri orang hebat.
-Nilai itu lebih utama ketimbang harganya.
-Segala sesuatu yang manis mesti dibarengi dengan pengorbanan.
-Sesuatu lelucon jikalau seseorang dapat jatuh pada tempat yang sama lebih dari
satu kali.
-Jadilah pemeran dalam kehidupan' jangan jadi penonton.
-Baik hitam maupun putih dalam diri manusia pastinya semua memiliki mimpi dan
harapan.
-Masa depan adalah impian dari semua mahluk hidup.
-Kuasailah dirimu dengan jalan menguasai rahasiamu.
-Semakin banyak semakin berharga' itulah akal.
-Jangan mengikuti emosimu bila tidak mau celaka pada akhirnya.
-Kegagalan bukanlah pilihan setiap insan.
-Bunga belum tentu tidak berduri dan hukum itu berlaku pada setiap yang indah.
-Sesuatu yang lebih sukar pasti lebih bermakna.
-Raihlah kejayaan dengan jalan mengakui kesalahan sebab tidak baik jika kita
melimpahkan kesalahan kepada orang lain.
-Jadikanlah diam sebagai guru yang terbaik.
-Memiliki hal-hal terbaik tidak menjamin kebahagiaan.
-Menanamlah untuk menuai.
-Biarpun kecil itu terbaik bila bermakna.
-Kita akan menjadi apa yang kita pikirkan sebab itu adalah undang-undang alam.
-Seekor ikan di tangan lebih baik dari ribuan ekor ikan di samudera sana.
Bersambung...
Tolong Bimbingannya untuk Karya Selanjutnya..!
Read more "Hitam Putih Kehidupan..."